Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan Pada Rumah Belajar Bersama Civitas Akademika MIN 14 Al-Azhar Asy-Syarif Indonesia

Sebanyak 20 civitas akademika MIN 14 Al-Azhar Asy-Syarif Indonesia mengikuti kegiatan sosialisasi “Fitur Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan pada Rumah Belajar untuk Meningkatkan Kompetensi Guru” bersama Sahabat Rumah Belajar DKI Jakarta, Rizki Nurhidayah. Kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian acara sosialisasi pada kegiatan PembaTIK Level 4: Berbagi dan dilaksanakan pada hari Jumat (16/10/2020) pukul 13.00 WIB.

MIN 14 Al-Azhar Asy-Syarif Indonesia berlokasi di Jalan M. Kahfi 2 No 6A, Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta Selatan. Sekolah ini merupakan sekolah kerjasama antara Kementerian Agama RI dengan Universitas Al-Azhar Kairo Mesir. Kegiatan ini dilakukan secara daring melalui fitur video conference dan dihadiri oleh kepala madrasah, Hj. Nurjanah, S.Ag., M.M. beserta jajarannya. Pada kesempatan ini beliau menyatakan dukungannya kepada Rizki, sebagai Sahabat Rumah Belajar 2020 Provinsi DKI Jakarta.

Di kegiatan ini, Rizki berbagi dan mengenalkan portal Rumah Belajar yang terdiri dari fitur utama dan juga fitur pendukung. Nantinya diharapkan Bapak/Ibu guru di MIN 14 Al-Azhar Asy-Syarif dapat memanfaatkan Rumah Belajar sebagai solusi untuk kegiatan Belajar Dari Rumah (BDR). Kemudian, ia juga mengenalkan fitur Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan. Di sini ia membagikan pengalamannya ketika mengikuti kegiatan PembaTIK hingga Level 4. Selain itu ia juga memaparkan bagaimana cara membuat akun pada laman Rumah Belajar dan SimpaTIK agar Bapak/Ibu guru dapat memanfaatkan portal Rumah Belajar sebagai pengguna dan juga peserta pelatihan yang diadakan oleh Kemdikbud.

Pihak sekolah mendukung kegiatan ini dan meminta tindak lanjut dari kegiatan ini agar kegiatan ini kembali diadakan di lain waktu. Rencananya setelah kegiatan PembaTIK, menurut Rizki, ia akan terus berbagi dan melanjutkan pelatihan dan sosialisasi berikutnya. Karena menurutnya, berbagi tidak harus karena kewajiban, tetapi berbagi bisa kita lakukan kapanpun dan di manapun.

Merdeka Belajarnya, Rumah Belajar Portalnya, Maju Indonesia!

Jangan lupa follow media sosial Rumah Belajar juga ya:

IG: @belajar.kemdikbud
FB: https://www.facebook.com/PortalRumahBelajar
YouTube: Rumah Belajar Kemendikbud

Salam Rumah Belajar!