Fitur Sumber Belajar Menjadi Primadona Guru SD di Bandar Lampung

\

Memiliki kelas yang banyak dengan jumlah siswa yang juga tidak sedikit membuat guru – guru dijenjang pendidikan dasar (SD) harus ekstra keras dalam mengelola suasana belajar yang tidak monoton, berkesempatan mensosialisasikan fitur sumber belajar yang terdapat diportal rumah belajar kepada bapak/ibu guru yang berada dijenjang pendidikan SD diwilayah Teluk Betung Kota Bandar lampung menjadi kesempatan yang sangat menarik buat saya selaku salah satu finalis Duta Rumah Belajar Provinsi Lampung tahun 2019. 

saat disampaikan materi tentang fitur sumber belajar para peserta yang terdiri dari beberapa sekolah jenjang SD ini sangat antusias dan mencoba langsung fitur tersebut melalui ponsel dan laptop yang mereka bawa saat itu.

salah satu yang membuat mereka sangat tertarik adalah bentuk latihan soal yang disajikan berikut materi dari masing – masing kompetensi mata pelajaran, dan hebatnya lagi pada fitur tersebut hasil dari latihan tersebut langsung dapat diketahui nilai akhir dari peserta didik yang mengerjakan latihan pada laman tersebut, sehingga sangat memudahkan guru untuk mendokumentasikan nilai peserta didik sebagai salah satu indikator keberhasilan dalam proses belajar.

Maka tidak diragukan lagi fitur sumber belajar selalu menjadi primadona pada setiap sesi sosialisasi. bukan hanya itu fitur ini juga kerap kali dijadikan referensi untuk awalan proses belajar yaitu Literasi Digital dimana siswa dapat membaca terlebih dahulu materi yang akan dijelaskan oleh guru sehingga lebih mudah memahami saat guru akan menjelaskan materi tersebut dikelas.