Di Rumah Belajar Bisa Isi Konten Pembelajaran, Ah yang Bener ???

Di Rumah Belajar Bisa Isi Konten Pembelajaran, Ah yang Bener ???

Itu adalah ungkapan yang sering saya dengar ketika mensosialisasikan rumah belajar. Mendengar perkataan para guru yang demikian membuat saya semakin semangat menjelaskan kepada mereka bahwa kita sebagai guru jangan hanya mau menggunakan atau memanfaatkan hasil karya orang lain. Kita juga harus mampu membuat dan menyebarkan konten pembelajaran yang kita buat dengan demikian sebagai guru kita harus terus meng-upgrade pengetahuan kita demi pengembangan keprofesian kita.
Bagaimana cara agar kita bisa mengisi konten di sumber belajar yang ada di rumah belajar? Caranya itu sangat mudah sekali, kita hanya membutuhkan konten yang akan diupload serta akun di rumah belajar. Berbicara mengenai konten yang akan diupload itu bisa berbentuk video maupun audio, kita diberi kebebasan untuk memilih jenis konten.

Sebelum menambahkan konten kita harus terlebih dahulu mempunyai akun di rumah belajar kemudian kita tinggal mengklik tambah konten yang ada di beranda seperti gambar di bawah ini