Petunjuk Penggunaan Alat Melalui Rumah Belajar di SDN Rangkah I

Pada hari Rabu, 13 Februari 2019 SDN rangkah I memanfaatkan rumah belajar. Rumah belajar memiliki beranekragam fitur. Fiture pada rumah belajar meliputi sumber belajar, kelas maya, laboratorium, dll. Materi yang dipilih adalah petunjuk penggunaan alat pada pembelajaran Bahasa Indonesia. Sehingga judul yang diberikan yaitu petunjuk penggunaan alat melalui rumah belajar.

Siswa yang  dipilih dalam materi petunjuk penggunaan alat adalah siswa kelas IV. Hal ini karena masih banyak siswa yang belum memahami tentang materi tersebut. Selama pembelajaran sebelumnya siswa kurang bersemangat, membosankan, dan pemebelajaran terpaku pada buku teks saja. 

Dalam memanfaatkan rumah belajar diperlukan persiapan. baik bagi guru maupun siswa. Persiapan yang dilakukan guru  adalah menyiapkan RPP, menganalisis kompetensii dasar dan indikator, menyiapkan LCD, mengecek komputer dan jaringan internet yang ada di komputer.

Pada waktu pelaksanaan, guru melakukan apersepsi dan menyampaikan tujuan pembelajaran. Guru mengenalkan rumah belajar, fitur di dalamnya, cara mengaksesnya. Kemudian guru memberi contoh cara memanfaatkan salah satu fitur utama rumah belajar yaitu sumber belaja berupa video interaktif yang berjudul petunjuk penggunaan lat. Guru meminta siswa untuk menyimak materi, mengerjakan latihan dan tes. Guru meminta siswa aktif mengakses rumah belajar dari komputernya masing-masing,  guru menjelaskan bahwa masih banyak sumber belajar materi lainnya yang dapat dimanfaatkan oleh siswa.

Siswa memberikan tanggapan yang positif terhadap pemanfaatan rumah belajar ini. Siswa menyampaikan bahwa senang dan tertarik karena bisa bermain sambil belajar, banyak fitur gambar di dalamnya, dan tidak bosan karena belajar menggunakan komputer.  Sedangkan bagi guru rumah belajar merupakan media yang sesuai dengan perkembangan teknologi saat ini. Dengan adanya rumah belajar, diharapkan siswa tertarik memanfaatkan rumah belajar daripada bermain game. Rumah belajar diharapkan juga dapat meningkatkan motivasi belajar siswa dan latihannya juga dikemas dengan menarik. AYO, MANFAATKAN RUMAH BELAJAR! Belajar di mana saja, kapan saja, dengan siapa saja.